Kunjungan Alumni AMAN JAYA ke Yayasan Nala
Pengurus, Ketua Pengawas, Anggota Pembina Bidang Umum Yayasan Nala menerima kunjungan alumni Akademi Maritim Nasional Jakarta Raya (AMAN JAYA) untuk kali pertama di Kantor Yayasan Nala. Pertemuan berlangsung di ruang rapat kantor Yayasan Nala selama 3 (tiga) jam. Lima orang perwakilan pengurus Ikatan Alumni Aman Jaya yaitu: Mukhlis; Yuri Gunadi; Supriyadi; Husni Thamrin; dan Widihardja Tanudjaya melakukan kunjungan ke Yayasan Nala dalam rangka menjalin komunikasi antara alumni Aman Jaya dengan Yayasan Nala. Para perwakilan alumni ini merupakan praktisi profesional di dunia bisnis dan dunia pelayaran.
Perwakilan alumni menyampaikan harapan Aman Jaya akan semakin berkemajuan dan semakin diakui kiprahnya dalam menghasilkan tenaga pelaut profesional di Indonesia. Hal ini disampaikan mengingat Aman Jaya merupakan salah satu diantara beberapa Perguruan Tinggi Maritim tertua di Indonesia.
Ketua Pengurus Yayasan Nala memaparkan konsep pengembangan Aman Jaya di masa mendatang. Ia juga menyampaikan optimisme akan masa depan Aman Jaya. Menurut beliau, Yayasan Nala telah melakukan upaya perbaikan manajemen di Aman Jaya yang tertuang dalam Blue Print Yayasan Nala 2018 – 2035. Berpatokan pada Blue Print tersebut, Yayasan Nala akan secara bertahap mengembangkan Aman Jaya sehingga menjadi salah satu Perguruan Tinggi Swasta Maritim yang unggul.
Setelah mendengar penjelasan dan pemaparan Ketua Pengurus Yayasan Nala, perwakilan alumni menyatakan siap mendukung dan kerja sama dengan Yayasan Nala dalam mengembangkan Aman Jaya saat ini dan di masa mendatang. Ke depan diharapkan ada kerja sama formal antara alumni dengan Yayasan Nala yang tertuang dalam dokumen resmi.
Recent Comments